Global Var

SPARKS - Terkepung 3 Cinta

          Novel ini bener-bener Sparks pembaca sekalian. Isinya menggoda, menghanyutkan, melenakan (lebay). Yap!! Seperti novel-novel cinta yang lainnya, novel ini menyajikan suatu gambaran kehidupan keseharian tokoh utamanya, Vomi. Bercerita mulai dari keadaan ubungan Vomi dengan keluarganya, dengan musuh-musuh dan temannya, dan pastinya dengan 3 laki-laki special dalam hidupnya.

              Membaca novel ini akan membuat kita sadar betapa kita sulit untuk melupakan orang yang pernah singgah dihati kita, bahkan ketika kita telah memperoleh 'objek' lain sebagai penggantinya. Mungkin sedikit menyinggung salah satu ultimatum yang mengatakan bahwa masa lalu adalah suatu bayangan yang akan selalu mengikuti kita setiap saat. Yeah, dan memang itu adanya.

           Oh ya, sedikit ulasan untuk kalian yang belum baca novel ini, novel ini menceritakan Vomi dan pengalaman-pengalaman pribadinya sejak ia masih kecil sampai ia hampir menikah. Selain kehidupan cintanya, cerita dalam novel ini banyak dibumbui oleh pengalaman keseharian tokoh utamanya, dari cerita yang berbau sedih, kecewa maupun marah dan bahagia.

          Almino Situmorang, pengarang novel ini menggambarkan suatu keadaan galau dan kebingungan yang dialami Vomi menghadapi 3 orang yang dikasihinya, yang datang dengan takdir, bukan perencanaan belaka. Novel ini dikemas dengan puitis, tapi ringan dan gampang dinikmati.

                Salah satu bait favorit saya, yang sempat saya cuplik dan saya masukkan ke salah satu blog saya adalah: "Kukira sebuah cinta yang dalam bukanlah cinta yang perlu diungkapkan dalam kata-kata puitis, candle light dinner yang rimantis, sekeping ciklat  berbentuk hati, lirik lagu cinta yang melenakan, genggaman tangan yang menggetarkan, ataupun setangkai bunga wangi yang cantik. Kukira dia hanya salah satu pria yang mempunyai pola pikr yang sama sepertiku, menganggap cinta yang dalam tak perlu diungkapkan. Cinta yang bermakna dalam takkan pernah cukup diungkapkan dengan sebaris kata-kata dangkal."

               Oke pembaca sekalian, untuk mengetahuinya lebih lanjut. Langsung cekidot ke TKP aja ya, dijamin nggak nyesel deh milih novel ini. Lumayan buat ngerefresh otak ditengah-tengah kesibukan berkutat dengan tugas kuliah. Selamat menikmati ...
Juragan Unknown

aku pinjem novelnya..boleh gak mbak??